Outing Class XI Radon SMAIT Bina Insani ke PT Krakatau Steel

Cilegon – Pada hari Rabu 16 November 2016 lalu, seluruh siswa kelas XI Radon SMAIT Bina Insani yang berjumlah 21 orang beserta 2 orang guru pendamping melaksanakan “Outing Class” ke PT Krakatau Steel (KS). Outing Class merupakan salah satu program unggulan SMAIT Bina Insani yang diadakan rutin setiap tahun. Outing Class atau kegiatan pembelajaran di luar kelas ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada siswa tentang pembelajaran melalui pengamatan secara langsung.

Pagi itu setelah melaksanakan kegiatan T3Q (Tahsin, Tahfidz, Tafsir Qur’an), kami berangkat dari SMAIT Bina Insani menuju PT Krakatau Steel (KS) pada pukul 09.30 WIB.  Sesampainya di PT Krakatau Steel (KS), kami disambut dan dipersilakan menuju aula untuk mendengarkan selayang pandang mengenai PT Krakatu Steel (KS) dan anak perusahaannya. Setelah itu kami diberikan penjelasan mengenai perbedaan antara besi dan baja, jenis-jenis besi ataupun baja yang diproduksi, serta proses pembuatan besi ataupun baja.

Selanjutnya, kami menuju pabrik dengan menggunakan bus yang telah disediakan. Di pabrik kami mendengarkan beberapa penjelasan mengenai baja.  Kami juga diperlihatkan langsung bagaimana cara menguji kekuatan baja dengan menggunakan sebuah mesin atau alat penguji kekuatan besi. Sekitar pukul 12.30 WIB, kami kembali menuju ke sekolah. Dari kegiatan Outing Class kali ini kami dapat mengambil banyak ilmu juga wawasan mengenai baja dan besi, serta dapat memberikan gambaran untuk siswa kelas XI yang akan mengambil jurusan perkuliahan Teknik Mesin, Teknik Fisika, Teknik Sipil, ataupun Teknik Industri, yang memang dibutuhkan di perusahaan baja terbesar di Indonesia ini. (winnanblh-XIRadon)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*