OLIMPIADE SAINS NASIONAL (OSN-K) SMAIT Bina Insani

Serang – SMA Islam Terpadu Bina Insani ikut serta dalam kegiatan OSN. Ajang ini merupakan kompetensi bagi pelajar SD, SMP sampai SMA yang diselenggaran oleh Pusat Prestasi Nasional Kemndikbudristek. Pada tahun ini, ada beberapa bidang lomba dari mata pelajaran yang diikuti ajang OSN oleh SMAIT Bina Insani, diantaranya adalah Biologi, Kimia, Fisika, Matematika, Ekonomi, Astronomi, Kebumian, dan Geografi.
Pelaksanaan OSN dilakukan secara daring dan diadakan selama 2 hari yaitu Hari Selasa dan Rabu tanggal 26-27 Maret 2024. Di hari pertama terdapat empat bidang yang dilombakan, diantaranya adalah Matematika, Fisika, Geografi dan Biologi. Sedangkan hari kedua bidang yang dilombakan adalah Kimia, Astronomi, Kebumian dan Ekonomi. Sebelumnya telah dilakukan uji coba pada tanggal 15 Maret 2024 untuk mengecek jaringan dan lain sebagainya. Tempat yang digunakan untuk uji coba dan pelaksanaan ajang OSN ini yaitu ruang Lab. Komputer SMAIT Bina Insani.
Peserta yang mengikuti ajang OSN di SMAIT Bina Insani ada 14 siswa yang seluruhnya merupakan siswa dan siswi dari kelas 10 dan kelas 11. Pada bidang lomba Matematika ada Farhah dan Najba. Bidang lomba Geografi ada Kaufa dan Rafa, bidang lomba Fisika ada Nafeeza, bidang lomba Biologi ada Zahra dan Jihan. Bidang ekonomi paling banyak pesertanya yaitu Silmy, Riana dan Chaerunnisa, bidang lomba Astronomi ada Keenan, bidang lomba Kimia ada Hannyfa dan terakhir bidang lomba Kebumian ada Az-Zahra dan Ganendra. Sebelum dilaksanakannya ajang ini, seluruh peserta dibekali dengan pembinaan oleh guru masing-masing bidang lomba.
“Susah banget, Bu. Soal-soal pas uji coba mirip sama waktu pembahasan saat pembinaan, tapi pas pelaksanaannya beda banget soalnya” Ungkap Farhah Athallah Tsabita selaku peserta OSN bidang lomba Matematika.
“Alhamdulillah OSN tahun 2024 sudah terlaksana. Pada saat uji coba ada beberapa kendala jaringan tapi tidak lama dan segera selesai. Saat pelaksanaan Alhamdulillah semua berjalan lancar. Semoga mendapatkan hasil yang terbaik semua peserta yang mengikuti ajang OSN” Ungkap Ibu Atissalamah, S.Pd selaku pengawas saat pelaksanaan OSN 2024. Alhamdulillah 2 dari peserta didik lolos ke tingkat Provinsi yaitu Hafizah Ibtisamah Jihan bidang Biologi dan Keenan Ayyasy bidang Astronomi, semoga Allah mudahkan di babak selanjutnya. Aamiin yaa Robbal ‘Alamin. (tiss_@/humassmait)

Dokumentasi Selengkapnya KLIK DISINI!